Hari ini seru...
banyak hal yg menyentuh...
Mulai dari sore tadi acara arisan kecil-kecilan..Hal yang terlihat biasa tapi ternyata Alloh beri sentuhan yang bikin hati sejuk..
Acara arisan di buka dengan doa bersama, doa penutupnya yang bikin syuurr:"Ya Alloh, berilah kami kesehatan yang barokah. Sehat di dalam ingat engkau, ibadah padaMU. Berikan kami akhlak yang baik amalan yang di ridhoiMU. kekayaan yg luas untuk ibadah padaMU. dan jangan kenikmatan yang engkau beri adzab..."Mata langsung hangat dan ada basah di ujung mata...MasyaAlloh... kesehatan yg Alloh beri, keluasan, rasanya nggak ada putusnya.
cobaan kecil dan pertolongan besar selalu di beriNYA..Sehat, hal yang luar biasa yang seringkali lupa di syukuri dan di jaga...
MasyaAlloh...
Dan malamnya, di metromini berangkat ngaji..
Pengamen ini lain dari biasanya...Ada pembukanya.
Mengingatkan kita bahwa macet hal yg biasa di ibukota, tetap bersyukur karena sehat, bisa aktifitas dan jangan lupa sholat magrib karena macet bukan halangan kita ibadah..."Gayanya kayak bang haji gitu...
Dan supaya mengingatkan kita akan mati dan pertanggung jawaban kita setelah mati pengamen menyanyikan lagu: "sebujur bangkai"
GUBRAAKKK !!!!
abis magrib, bener2 deh tu lagu bikin merinding syairnya. ttg kita yg akan jadi bangkai dan habis jadi santapan cacing di kubur nanti... Alloh, dengan berbagai cara menyentuh hati kita dan menumbuhkan ingat kita padaNYA. Hari ini dengan berbagai cara imanku di sentuhNYA... "ya dzal jalali wal ikrom...Ahamdulillah atas nikmat2MU...ya muqollibal qulub'e tsabit qalbi ala diniq"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar